Memang jamu menjadi salah satu cara pengobatan tradisional di Indonesia sejak dulu. Banyak masyarakat Indonesia yang meyakini akan khasiat jamu yang bisa menjaga kesehatan dan mencegah segala gangguan kesehatan. Dari sekian banyak jenis jamu, salah satunya adalah jamu beras kencur yang banyak dikonsumi oleh masyarakat.

Memang beras kencur ini sangat populer di masayarakat sebagai jamu tradisional yang banyak sekali khasiatnya. Sehingga tidak aneh kalau jamu yang terbuat dari bahan utama kencur dan beras ini banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Lalu apa manfaat beras kencur ini?

Manfaat Beras Kencur Untuk Kesehatan

Seperti yang diketahui bahwa kencur dikenal sebagai bumbu dapur yang memiliki aroma cukup kuat. Bukan hanya digunakan sebagai bumbu dapur saja, namun kencur ini juga dikenal sebagai obat tradisional. Banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari kencur ini, seperti membuat pernapasan lega dan mengurangi gejala batuk. 

Bukan hanya itu, minuman ini digolongkan sebagai jamu karena memiliki khasiat utama untuk meningkakan nafsu makan. Selain itu, cita rasanya yang manis dan memberikan kesegaran membuat anak-anak juga bisa mengonsumsinya. Adapun bahan utama dari jamu beras kencur ini adalah beras dan kencur. Perpaduan dari kedua bahan alalami ini mengandung vitamin B yang bisa merangsang lambung untuk memberikan rasa lapar.

Selain itu, dilansir dari International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Sciences, tanaman kencur ini terbukti sangat ampuh menghambat pertumbuhan bakteri Lactobacillus acidophilus yang bisa menyebabkan karies gigi. Jadi, jika anda mengalami gangguan pada mulut dan gigi, tidak ada salahnya untuk coba mengonsumsi jamu beras kencur secukupnya. 

Apabila anda memiliki masalah pencernaan, maka sebaiknya jangan langsung mengonsumsi obat-obatan, tetapi anda bisa coba mengonsumsi ramuan jamu tradisional beras kencur. Dalam hal ini, dilansir dari International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Sciences, jamu beras kencur ini bisa membantu untuk mengatasi gangguan pencernaan yang anda alami, seperti sakit perut dan diare. 

Manfaat jamu beras kencur lainnya adalah bisa membantu anda untuk memiliki tubuh yang ideal. Perlu diketahui bahwa jamu beras kencur ini memiliki kandungan zat yang bisa membakar lemak pada tubuh secara efektif sehingga membantu tubuh menjadi langsing dan ideal. Selain itu, dengan mengonsumsi jamu beras kencur juga bisa mengurangi kadar glukosa darah serta mempertahankannya dengan normal. Maka dari itu, jamu beras kencur ini sangat cocok bagi anda yang sedang menjalani program diet yang sehat. 

Bahkan, menurut penelitian yang dilakukan oleh Universitas Tanjungpura Pontianak, jamu beras ini busa digunakan sebagai obat tradisional untuk mencegah penyakit diabetes. Hal ini dikarenakan pada beras kencur memiliki kandungan senyawa fenolik yang bekerja sebagai antioksidan yang berkontribusi pada penyakit diabetes. Manfaat tersebut sudah terbukti secara ilmiah dan dibuktikan dengan penelitian. 

Manfaat jamu beras kencur berikutnya adalah dapat menyembuhkan sariawan. Kencur yang merupakan sebagai bahan utama jamu ini dapat menyembuhkan masalah sariawan. Karena rasa hangat dan sifat anti-bakterinya bisa meringankan sariawan. Selain itu, manfaat lainnya bisa didapatkan dari kandungan minyak atsiri (borneol, kamfer, sineol, etilalkohol) sehingga bisa dimanfaatkan sebagai peluruh dahak atau pembersih tenggorokan dan masalah tenggorokan lainnya. 

Itu saja artikel kali ini tentang manfat jamu beras kencur. Oleh karena itu, bagi anda yang ingin memiliki tubuh sehat secara alami bisa mengonsumsi jamu beras kencur ini.